Hada Labo Gokujyun Alpha Starter Pack*

Hi all! It’s me Indira and welcome (back) to my blog.


Beberapa minggu lagi lebaran, siapa yang mudik ke kampung halaman? Aku termasuk yang akan mudik, tapi setelah lebaran. Kampung halaman tempat kakek aku tinggal itu di pegunungan, jadi jauh lebih dingin dibanding di Bekasi. Nah setiap pulang kampung, kulit aku selalu jadi makin kering karena tempat yang dingin emang bisa bikin kulit jadi semakin kering.

Tau gak brand skincare asal Jepang yaitu Hada Labo yang udah masuk ke Indonesia sejak beberapa tahun lalu. Produk skincare Hada Labo tersedia dalam 2 ukuran, ada full size dan starter pack. Seri starter pack ini pas banget buat yang baru mau coba produk Hada Labo dan bisa juga buat dibawa travelling.

hada-labo-gokujyun-alpha-starter-pack, review-hada-labo-gokujyun-alpha-indonesia


Disclosure : Product mentioned here were sent to me for review purpose. However all opinion based on my experience. Read more here.

Baru hampir 2 minggu ini aku coba salah satu rangkaian produk skincare-nya yaitu Hada Labo Gokujyun Alpha Starter Pack dan udah ngerasa puas. Hada Labo Gokujyun Alpha ini mengandung ingredients yang biasa ditemukan pada produk anti-aging, pas sekali buat aku yang akan memasuki usia 25 tahun depan. Sedini mungkin pakai produk anti-aging, biar tanda penuaannya muncul makin lama. Ingredients utama dari Hada Labo Gokjyun Alpha ada retinol derivate (Retinyl Palmitate) yang berfungsi untuk menyamarkan garis halus, Collagen agar kulit tetap elastic dan Improved Hyaluronic Acid yang 2x lebih melembapkan dibanding Hyaluronic Acid biasa.

Produk dalam Hada Labo Gokujyun Alpha Starter Pack ini, ada Hada Labo Tamagohada Face Wash, Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti-Aging Lotion dan Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti-Aging Milk.  Bagi yang bingung dengan namanya, lotion adalah hydrating toner dan milk adalah pelembap. Sekarang aku mau share pengalaman aku pakai produk dari starter pack ini.


Hada Labo Tamagohada Face Wash

review-hada-labo-gokujyun-alpha-indonesia, hada-labo-gokujyun-alpha-starter-pack, hada-labo-tamagohada-face-wash

BPOM :
NA18121201037

 Ingredients :
Water, Butylene Glycol, Potassium Myristoyl Glutamate, PEG-400, Lauramidoproyl Betaine, Lauramide DEA, Stearic Acid, Glycolic Acid, Sodium Cocoamphoacetate, Lauric Acid, Glycol Distearate, Polyquaternium-39, Potassium Hydroxide, Salicylic Acid, Methylparaben

Produk-produk Hada Labo gak memakai pewangi, tapi ada sedikit wangi yang aku yakin dari komposisi produknya. Contohnya di Hada Labo Tamagohada Face Wash ini ada sedikit wanginya. Buat yang udah sering pakai produk AHA atau BHA, pasti gak asing dengan aromanya. Meskipun ini mengandung AHA dan BHA, kulit aku gak mengalami iritasi karena presentasinya kecil jadi bisa aku pakai setiap hari. Aku pernah tulis full review face wash ini yang versi sekaligus makeup remover. Pendapat aku dengan versi ini pun sama, jadi bisa klik di sini untuk baca.


Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti-Aging Lotion


review-hada-labo-gokujyun-alpha-indonesia, hada-labo-gokujyun-alpha-starter-pack, hada-labo-gokujyun-alpha-lotion

BPOM :
NA18122000104
 Ingredients : 
Water, Butylene Glycol, Glycerin, PEG-20 Sorbitan Isostearate, Capric Triglyceride, PPG-10 Methyl Glucose Ether, Methylparaben, Triethanolamine, Sodium Hyaluronate, Carbomer, Hydroxyethylcellulose, Tocopherol, Hydrolyzed Soy Protein, Limnathes Alba (Meadowfoam) Seed, Hydrolyzed Collagen, BHT, Disodium EDTA, Retinyl Palmitate, Helianthus Annus (Sunflower) Seed, Sodium Acetylated Hyaluronate, Thiotic Acid, Zea Mays (Corn) Oil, Beta-Carotene, Tocopherol

Secara tekstur lebih kental dibanding Hada Labo Gokjyun Lotion. Meskipun bukan hydrating toner dengan tekstur paling thick yang pernah aku coba, aku ngerasa Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti-Aging Lotion ini deeply hydrate banget dan melembapkan kulit.


Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti-Aging Milk

review-hada-labo-gokujyun-alpha-indonesia, hada-labo-gokujyun-alpha-starter-pack, hada-labo-gokujyun-alpha-milk

BPOM :
NA18122000103
 Ingredients :
Water, Glycerin, Hydrogenated Poly (C6-12 Olefin), Dipropylene Glycol, Caprylic/Capric Triglyceride, PPG-10 Methyl Glucose Ether, PEG-20 Sorbitan Isostearate, Sorbitan Stearate, Stearyl Alcohol, Caprylic/Capric/Myristic/Stearic Tryglyceride, Dimethicone, Behenyl Alcohol, Limnates Alba (Meadowfoam) Seed Oil, Carbomer, Triethanolamine, Methylparaben, Sodium Hyaluronate, Phytosteryl/Behenyl/Octyldodecyl Lauroyl Glutamate, Tocopherol, Disodium EDTA, Propylparaben, Retinyl Palmitate, Helianthus Annus (Sunflower) Seed, Hydrolyzed Collagen, Hydrolyzed Soy Protein, Sodium Acetylated Hyaluronate, Zea mays (Corn) Oil, Beta-Carotene, Tocpherol, Thiotic Acid  


Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti-Aging Milk ini warna cairannya berwarna putih kusam. Aku cuma perlu 3 tetes untuk muka dan leher.  Di kulit aku yang didominasi kering, pelembap ini cepat banget meresapnya dan gak terasa lengket. Waktu aku pakai pelembap ini malam hari, besok siang nya pun kulit aku tetap terasa lembap padahal aku belum pakai skincare cuma basuh muka doang pakai air waktu pagi.

review-hada-labo-gokujyun-alpha-indonesia, hada-labo-gokujyun-alpha-starter-pack

Memang aku pakai Hada Labo Gokjyun Alpha ini belum lama, tapi aku ngerasa yakin ini bakalan cocok buat dipakai selama aku mudik karena cuma pakai lotion dan milk-nya aja berasa cukup memuaskan rasa lembapnya dan permukaan kulit terasa lebih halus, ditambah aku gak mengalami breakout waktu coba ini. Terus starter pack ini pas banget buat masuk ke dalam pouch karena ukurannya yang mini dengan harga cuma Rp 40.500 di nihonmart.id. Nah kalian gimana udah siapin skincare buat dibawa mudik nanti?

Thank you very much for reading and I hope you liked this post!

6 Comments

  1. Wahh hadalabo ini byk yg bilang bagus ya produknya, aku sering pegang2 kalau di supermarket tapi maju mundur doang belum beli sampai skrg hahahah

    Meta,
    www.ursula-meta.com

    ReplyDelete
  2. Kalo ngomongin anti aging antena ku langsung tegak :D 28 tahun umurku baru pakai anti aging, mudahan ga telat2 banget. Harus pakai anti aging soalnya seri lain udah ga mempan T.T

    Oh, jadi kalo cuaca dingin malah kulit jadi kering ya? Aku kira malah lebih bersahabat.. Pantesss muka dari Malang kemarin mengelupas

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mba aku juga tadinya gak ngira makin kering,

      tp setelah sering disuruh nemenin mbah di jawa kulit aku jadi makin kering, telapak kaki juga sampai ngelupas.
      terus liat orang di luar klo lagi winter jg bilang makin kering

      Delete
  3. starter pack gini emg pas bgt klo dibawa pas lg mudik ya, jaadi g ribet XD

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, brand lain jg mesti contoh hadalabo nih :D

      Delete

Terima kasih telah berkunjung ke blog ini.

Jika ingin berkomentar dengan meninggalkan link, silakan gunakan NAME&URL. Link pada kolom komentar akan dihapus.

Jika butuh jawaban cepat, silakan tanyakan melalui instagram: indiranyan