Lipbalm itu product yang paling sering aku pakai. Setiap hari aja bisa apply beberapa kali karena kondisi bibir ku yang gampang kering. Kali ini aku mau ngebahas lipbalm dari brand lokal, waktu aku beli di Carefour harganya gak sampai Rp 15.000.
Kemasan dari lipbalm viva ini udah lumayan modern ya. Kenapa aku bilang gitu? Ya soalnya kebanyakan produk viva yang lain packagingnya masih so yesterday menurut aku. Semoga brand lokal ini juga memperbaiki packaging produk yang lain ya, mengikuti perkembangan era.
Dibelakang kemasannya ada info mengenai
productnya,
ingredients, diproduksi oleh dan
expired date.
Lipbalm ini ada 4 variant. Strawberry Inside & Orange Blast untuk Daily Use sama Aloe Secret & Choco Dreamer untuk Intensive Use. Aku pilih yang Choco Dreamer ya karena aku suka Coklat. Viva White Chic on Lips Choco Dreamer ini mengandung Shea Butter, Jojoba Oil dan Vitamin E yang berguna untuk menjaga kelembutan bibir dan agar tampak sehat.
Kemasan dari lipbalmnya sendiri gak special sih, tapi gampang dibawa kemana-mana. Lipbalm ini gak berwarna, jadi aman lah buat di pakai sebelum lipstick atau sesudah pakai lipstick karena gak berwarna, aku sendiri sering pakai lipbalm ini tanpa lihat ke kaca. Wanginya juga gak terlalu mencolok, hasil waktu dipakai di bibir ga buat bibir tampak glossy berlebihan.
Kemampuan melembabkannya sekitar 3 jam maksimal kalau sambil melakukan aktivitas. Aku sendiri sering pakai lipbalm sebelum tidur, dan waktu aku pakai ini selama tidur ± 7 jam masih terasa lembab bibir aku waktu bangunnya. Oh ya, lipbalm ini gak ninggalin white residue di bibir. Sayangnya di yang Intensive Use gak ada UV filternya, tapi kalau yang Daily Use itu ada.
Repurchase atau gak? Duh, kalau aja variant Choco Dreamer ini ada UV filternya aku langsung jawab iya, karena aku kurang begitu suka variant yang buat daily use jadi antara iya dan enggak buat repurchase.
Sekian review aku kali ini (*´▽`*)
Got questions? Ask me in the comment box or e-mail.
For product review, advertisement inquiry e-mail me at
indiranyan@yahoo.co.jp