Sebagai pemilik kulit kering, paling suka tuh ketika pegang muka terasa lembut, halus dan kenyal 💓. Nah produk Accoje Anti Aging Intensive Ampoule ini yang kasih efek yang disebutkan tersebut di kulit aku 😍
Accoje Anti Aging Intensive Ampoule
RATING : 5/5
KOMPOSISI :
Water, Ecklonia Cava Extract, PEG/PPG-17/6 Copolymer, 1,2-Hexanediol, Dipropylene Glycol, Propanediol, Glyceryl Polymethacrylate, Propylene Glycol, Undaria Pinnatifida Extract, Sargassum fulvellum extract, Sargassum fusiforme extract, bis-PEG-18 methylethyldimethylsilane, PEG-60 hydrogenated castor oil, hydrogenated lecithin, PEG-240/HDI copolymer bis-decyltetradeceth-20 ether, carbomer, arginine, glyceryl caprylate, agar, butylene glycol, Codium fragile extract, poloxamer 407, cetylhydroxyethyl cellulose, giant kelp extract, adenosine, sodium lactate, synthetic fluorphlogopite, caprylyl glycol, ethylhexyl glycerin, jojoba seed extract, orange peel oil, titanium dioxide, water-soluble collagen, sodium hyaluronate, tea tree leaf oil, lavender oil, Arabian jasmine extract, red iron oxide, retinyl palmitate, acetyl hexapeptide-8, potassium laurate, sunflower seed oil, palmitoyl tripeptide-1, BHT, Tin oxide, Tocopherol
**komposisi produk disalin dari situs CHARIS

BRAND :
Accoje
Accoje
NAMA PRODUK :
Anti-Aging Intensive Ampoule
Anti-Aging Intensive Ampoule
ISI :
50 ml
HARGA :
Rp 604.000
(harga dapat berubah sewaktu-waktu)
Rp 604.000
(harga dapat berubah sewaktu-waktu)
*Produk dalam postingan ini dikirimkan oleh CHARIS untuk diulas*
🌟KEMASAN🌟
🌟WARNA, TEKSTUR, WANGI🌟
🌟CARA PEMAKAIAN🌟
🌟PENGALAMAN🌟
Dari Accoje seri Anti Aging ini ada produk-produk lain, wish I could try the toner in future 😊!
Ampoule ini dilengkapi dengan box, ukurannya mungil sih tapi terhitung berat juga kemasannya. Di box-nya ada informasi yang lumayan lengkaplah dengan bahasa inggris dan aksara korea.

Tidak ada informasi mengenai PAO produk di box ataupun kemasan ampoule.
Accoje Anti Aging Intensive Ampoule botol kemasan dan dusnya warnanya cantik, pink-cream! Aku ngerasain banget kesan luxury dan feminine dari kemasan ampoule. So pretty 💓


Di bagian bawah ada tanggal kadaluarsa, jadi buat yang gak suka simpan box produk ini ngebantu banget. Lalu bagian buat pump itu warnanya rose gold. Ampooon dah cakep banget! Botolnya semi-transparent, jadi bisa lihat isi dalamnya ada sebanyak apa.
🌟WARNA, TEKSTUR, WANGI🌟
Cairannya ini kental seperti agar-agar yang habis dihancurkan gitu. Sebenarnya gak hanya cairan aja, ada bola-bola bulat, namun hancur setelah masuk ke bagian selang pump. Ada sedikit aroma yang dideteksi hidung aku kalau aku cium dari dekat, tapi kata adik aku ini gak ada wanginya sama sekali. Jadi ya tergantung kesensitivasan hidung kamu dengan aroma 😉.

Cairan ampoule-nya ini mudah meresap dan gak terasa pakai apa-apa permukaan kulitnya beberapa detik setelah diaplikasikan, gak ada rasa lengket gitu. Jadi aku gak punya bayangan ini bisa ngelembapin kulit yang gak cuma dari permukaan aja.
Nama-nama produk skincare bikin bingung ya, apaan lagi ini 'ampoule'?
Ampoule ini produk yang ingredient utamanya lebih berkonsentrat lagi dibandingkan serum, jadi efeknya akan lebih cepat terlihat di kulit dibandingkan serum.
Aku pakai Accoje Anti Aging Intensive Ampoule ini di setelah toner terkadang setelah serum., lalu dilanjut pelembap. Biasa aku pakai sekitar 2 pump aja. Difokuskan di area yang biasanya garis-garis halus ataupun kerutan muncul di wajah, pipi dan dekat mata.
Sudah menginjak seperempat abad, jadi aku semakin semangat aja untuk explore lebih produk anti-aging. Soalnya sebagai pemilik kulit kering, tanda-tanda penuaan lebih cepat muncul di kulit 😐.
Skincare yang bentuknya cairan sebanyak 30 ml biasa akan habis dalam waktu kisaran sebulan kalau aku pakai setiap hari pagi dan malam. Namun, untuk produk ini sudah sebulan belum habis. Soalnya jujur aja aku gak pakai ini setiap hari, hanya 2-3 kali sehari.
Kenapa?
Jadi aku waktu patch test nih di pipi bagian kanan, alhamdulillah gak ada reaksi buruk sama sekali di bagian tersebut. Tapi ada hal lain yang lebih mencengangkan, yaitu aku ngerasa pipi bagian kanan itu jadi lebih lembut, kenyal dan gak kering. Beda sekali kondisinya dengan pipi aku yang bagian kiri. Waktu meratakan foundation pun, sisi pipi kanan lebih mudah di blend 😍.
Beda dengan Accoje Cleansing Gel to Foam yang bikin wajah aku terasa ketarik setelah dipakai untuk membersihkan wajah, ampoule anti aging-nya ini sangat melembapkan kulit aku. Kulit yang lembab bisa memperlambat munculnya tanda-tanda penuaan.
Ini hasil setelah pakai Glowberry Moist Vitafresh Essence Toner (sebelah kiri) lalu pakai ampoule ini (sebelah kanan), selain membuat wajah aku lebih lembap, kadar minyaknya pun berkurang.

Aku menulis post ini setelah pakai produk ini sekitar 6 minggu, jadi aku udah yakin banget kalau (kulit) aku cinta sekali dengan Accoje Anti Aging Intensive Ampoule ini ✋😊.

Aku gak tau mau nulis kekurangan apa, mungkin untuk beberapa orang harganya lumayan. Tapi bagi aku, untuk ampoule, serum dan eye cream aku rela mengeluarkan uang dengan nominal segini 😊.
Terima kasih telah membaca postingan ini dan sampai jumpa pada postingan yang lain!
2 Comments
Waaaaaaaaaaaah Bikin lembab yaa.
ReplyDeleteakhir akhir ini kulitku kering banget, sampe ketarik dan ada muncul jerawat.
Jadi pengen coba ampoule ini
Eh btw itu pengukur kelembapan kulit kamu namanya apa sis ? ingin beli jugaaa
kayanya bagus tu, thanks for share,.
ReplyDeleteTerima kasih telah berkunjung ke blog ini.
Jika ingin berkomentar dengan meninggalkan link, silakan gunakan NAME&URL. Link pada kolom komentar akan dihapus.
Jika butuh jawaban cepat, silakan tanyakan melalui instagram: indiranyan