Hi all! It’s me Indira and welcome (back) to my blog.
Untuk skincare aku memang seringnya beli produk dari brand Korea Selatan. Cuma untuk makeup aku lebih pilih lokal atau western brand. Soalnya untuk complexion seperti bedak dan foundation dari brand Korea Selatan itu terbatas, warna-warnanya cenderung fair. Belum nemu ada warna bedak atau foundation yang pas buat kulit sawo terlalu matang seperti aku. Meskipun begitu, bisa dibilang aku menyesal baru coba Innisfree No Sebum Powder pada akhir tahun 2017 lalu. Padahal bedak ini udah ramai dibicarakan sejak beberapa tahun silam.

Sejujurnya alasan aku beli ini karena kemasannya yang limited edition ini, emoji edition. Buat yang udah sering mampir pasti tau, kalau aku gak tahan buat gak checkout produk yang punya kemasan uber cute.
Terus baca ya sambil nunggu sahur 😉.